{batik mega mendung handbag}
seminggu kemaren adalah hari yang sangat melelahkan, bukan karena banyak hal yang dikerjakan tapi harus mengerjakan beberapa hal dalam kondisi badan yang kurang sehat. ya.. seminggu kemaren aku batuk-pilek berat di tambah kepalaku yang rasanya berat dan puyeng (mungkin ada hubungannya dengan tekanan darahku yang rendah ya) badanku panas dingin menggigil tak karuan. sampai akhirnya berat badanku turun 2 kilo (horeee.. loh kok horee??!!) karena agak susah memang menurunkan berat badanku sekarang ini. setelah seminggu melawan batuk hanya dengan minum obat batuk yang dijual bebas, dan ternyata tidak mengurangi batukku, suamiku memaksaku pergi ke dokter THT, malam-malam pula, jam 09.30 mlm aku pergi ke dokter THT. Tenggorokanku di olesi obat plus minum antibiotik dan obat pilek, akhirnya berangsur-angsur badanku kembali sehat. alhamdulillah.
selama sakit kemaren, aku membuat beberapa contoh tas untuk temanku. setelah contoh-contoh tas aku serahkan, malah aku dapat orderan 5 tas lagi dari seorang ibu. kebetulan ibu ini sangat menyukai motif batik mega mendung, yaitu motif batik yang seperti awan-awan itu loh. sebenarnya aku juga suka dengan motif mega mendung ini tapi setelah bertemu ibu itu baru aku tau kalau motif itu namanya mega mendung..hehe.. tambah teman tambah pengetahuan. ukuran tasnya adalah panjang 27 cm, tinggi 36 cm, lebar 7 cm dengan kancing dan kaitan dari karet dengan kantong berperekat di depan. cukup memakan waktu dalam membuat tas ini karena aku menggunakan pelapis tas yang cukup tebal sehingga menjahitnya pun perlu extra hati-hati.
5 tas batik mega mendung packingan yang siap untuk dikirim nanti sore. terima kasih bu lani atas pesanannya ^^