6.5.10

rok dengan resleting jeans



Rok ini dibuat sekitar bulan nopember atau desember 2008 (aku lupa). Waktu itu rumahku sedang banjir besar, air di dalam rumah tingginya mencapai lututku (kl di jalan di depan rumahku, tinggi airnya mencapai setengah dari pahaku.. bayangkan). Akhirnya semua kegiatan pindah ke atas loteng. Karena bingung dan bosan melihat banjir yang tidak surut-surut, akhirnya ku jahit kain hadiah ulang tahun dari Yenie.
Dengan bahan seadanya yang ada di atas loteng pada waktu itu, tidak disangka jadi juga rokku. Eh, Tau ga!! resletingnya rok ini menggunakan resleting khusus untuk celana jeans loh..
Yaah namanya juga darurat, seadanya aja dimanfaatkan. Daripada harus mengarungi banjir cuma buat beli resleting doang ;D

2 comments:

  1. waah.. bisa jadi trendsetter nih..
    rok songket dengan retsleting jeans. hehe..

    ReplyDelete

hi,i'm fitria.
Thanks for visiting my blog.
and i love to read your comment.
leave your email if you need some answer ;D

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...